Rabu, 10 September 2014

9 Makanan yang Harus Dihindari Saat Akan Bercinta


9 Makanan yang Harus Dihindari Saat Akan Bercinta




 img






1. Hot Dog
Hot dog mengandung banyak lemak jenuh yang bisa menyumbat pembuluh arteri pada penis dan vagina, sehingga aliran darah ke area tersebut tersumbat dan menyebabkan gangguan pada gairah seksual. Terapis seks dari Santa Barbara, Jacqueline Richard, PsyD menyarankan Anda dan pasangan banyak konsumsi makanan kaya omega-3 untuk meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular, agar lebih mudah terangsang secara seksual.

2. Peppermint
Kandungan menthol pada peppermint akan menurunkan level testosteron, menyebabkan gairah seks menurun secara drastis. Alasannya, mengunyah permen karet rasa peppermint akan membawa udara masuk ke sistem pencernaan, membuat perut kembung sehingga Anda lebih sering bersendawa. Saat ingin berhubungan seks, kondisi ini tentunya kurang baik karena bisa mengganggu mood bercinta.

3. Minuman Bersoda
Soda bisa memicu produksi gas pada perut dan membuatnya kembung, terang Yvonne K. Fulbright, PhD, seksolog sekaligus penulis 'The Better Sex Guide to Extraordinary Lovemaking'. Minuman soda mengandung kina --zat yang rasanya pahit-- yang bisa menurunkan level testosteron dan jumlah sperma sementara waktu. Oleh sebab itu minuman soda kurang baik untuk pasangan yang sedang program punya anak.

4. Kentang Goreng
Tingginya lemak trans di dalam kentang goreng bisa memberi efek negatif terhadap tingkat testosteron dan sirkulasi darah yang menuju ke organ vital. Selain itu kentang goreng juga mengandung banyak garam; menyulitkan pria dengan tekanan darah tinggi untuk ereksi dalam waktu lama. Terlalu banyak garam juga bisa membuat perut kembung sehingga tidak nyaman saat berhubungan seks.

5. Tahu
Tahu dan makanan olahan dari kedelai lainnya kaya akan phytoestrogens yang bisa menaikkan level estrogen. Menurut Jacqueline, terlalu banyak hormon estrogen di dalam tubuh justru bisa mengurangi dorongan seksual pada pria dan wanita. Tunda dulu keinginan Anda untuk makan tahu atau susu kedelai, setidaknya di malam saat Anda dan pasangan akan bercinta.

6. Wine
Segelas wine mungkin tidak masalah. Tapi menghabiskan bergelas-gelas? Mimpi buruk bagi gairah cinta Anda malam ini. Alkohol bisa mengurangi sensitivitas tubuh terhadap sentuhan juga melemahkan sensasi yang dirasakan saat orgasme. Studi yang dilakukan University of Washington menemukan bahwa pria yang sadar akan lebih lama ereksi ketimbang pria di bawah pengaruh alkohol.

7. Oatmeal
Oatmeal atau gandum utuh adalah makanan sehat dan membantu tubuh menghasilkan serotonin; hormon pengurang stres. Serotonin sebenarnya baik untuk meningkatkan gairah seksual. Tapi jika dikonsumsi berlebihan, efeknya bisa sebaliknya. Selain itu jika terlalu banyak makan bubur oatmeal dan makanan olahannya, perut akan penuh dengan gas yang membuat tidak nyaman.

8. Buah Setelah Makan
Buah cepat dicerna tubuh apabila dikonsumsi dalam keadaan perut kosong. Tapi jika tercampur dengan makanan lainnya di dalam sistem percernaan, buah bisa menyebabkan beberapa masalah pada perut. Seperti kembung, perih atau kram. Hal ini tentunya bisa menghambat Anda dan suami untuk berhubungan seks. Sebaiknya tunggu 2-3 jam setelah makan malam apabila ingin makan buah.

9. Minuman Energi
Sebagian besar minuman energi mengandung kafein. Dalam kadar yang tinggi, kafein bisa mengurangi level kortisol di dalam tubuh. Hormon ini memengaruhi kemampuan tubuh untuk mengatasi stres. Ketika hormon kortisol dalam tubuh menurun, kelenjar pada ginjal juga berkurang sehingga tidak bisa memproduksi hormon yang cukup untuk mengoptimalkan dorongan seksual. Akibatnya, Anda jadi tak bergairah dan berenergi untuk bercinta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar